
Rekor Baru Cristiano Ronaldo

Rekor baru yang dibuat oleh Cristiano Ronaldo membuat ia menjadi pemain pertama yang meraih 100 kemenangan di Liga Champions
Juventus dipastikan lolos ke babak 16 besar Liga Champions musim 2018/2019 setelah menang atas Valencia dengan skor tipis, 1-0 di laga lanjutan grup H di pertandingan yang berlangsung di Allianz Stadium, Rabu (28/11) dini hari WIB.
Kesuksesan ini membuat Juventus membuat rekor baru dalam sejarah klub lantaran sukses lolos ke babak knock out kelima kalinya secara beruntun.
Selain itu, tambahan tiga poin yang didapat klub asal Turin tersebut membuat mereka kini tetap kokoh di puncak klasemen sengan raihan 12 poin dalam lima laga dan berpeluang untuk keluar sebagai juara grup H.
Dalam pertandingan tersebut, Cristiano Ronaldo memang tidak mencetak gol. Pemain asal Portugal itu hanya menjadi tukang assist bagi gol yang diciptakan oleh Mario Mandzukic pada menit ke-59.
Baca juga
Frameset Cannondale F-Si Baru
Meski demikian, Ronaldo sukses membuat rekor baru di ajang yang mempertemukan klub-klub terbaik se-Eropa tersebut di mana dirinya sukses mengukir sejarah sebagai pemain pertama yang menembus 100 kemenangan Liga Champions.
Sebelumnya, Ronaldo juga mampu membuat rekor atas nama pribadinya sebagai pemain yang paling subur di Liga Champions dengan mencetak 121 gol sejak memulai debutnya di ajang ini pada tahun 2003 silam.
Ronaldo sendiri kini tengah mengincar gelar Liga Champions keenamnya di musim ini. Sebelumnya ia sukses memenangkan lima gelar dengan rincian empat gelar bersama Real Madrid dan satu dengan Manchester United.
???? @Cristiano becomes the first ever player to reach ???? @ChampionsLeague wins ????????????#CR7JUVE #UCL #JuveVCF pic.twitter.com/JmUag7P7Xy
— JuventusFC (@juventusfcen) 27 November 2018
Text : Handy Fernandy | Photo / Video : Juventus Official | Editor: Andi Wahyudi | 28 November 2018